Cara Mudah Budidaya Durian Musang King Untuk Pemula

Diposting pada

Cara Mudah Budidaya Durian Musang King Untuk Pemula – Durian, siapa yang tidak kenal dengan buah ini, durian sendiri merupakan salah satu jenis buah yang banyak tumbuh di wilayah Asia Tenggara yang memiliki iklim tropis. Durian yang sering disebut sebagai “the king of fruits” atau rajanya buah ini memang sangat mudah untuk dikenali karena memiliki ciri yang sangat khas yakni kulitnya yang keras dan memiliki banyak duri yang tajam sehingga Anda harus hati – hati pada saat membukanya, buah yang satu ini merupakan buah yang sangat populer di Indonesia.

Selain kulitnya yang memiliki duri – duri tajam, durian juga mudah dikenali berkat aromanya yang sangat khas dan sudah bisa tercium dari jarak yang cukup jauh. Durian sendiri memiliki banyak sekali jenisnya, salah satu yang paling populer adalah durian musang king. Jenis durian yang satu ini disukai oleh banyak orang karena memiliki daging buah yang tebal dan memiliki biji yang kecil, selain itu tekstur daging buahnya juga lembut dan manis. Pada kesempatan kali ini akan kami ulas bagaimana cara untuk melakukan usaha budidaya durian musang king.

Cara Mudah Budidaya Durian Musang King Untuk Pemula

  1. Persiapan Lahan

Cara pertama yang harus Anda lakukan adalah menyiapkan lahan yang akan ditanami durian musang king, Anda bisa membersihkan lahan dari gulma terlebih dahulu. Setelah itu Anda bisa membuat lubang tanam dengan jarak minimal 25 cm, alangkah baiknya apabila Anda melakukan penyuburan tanah terlebih dahulu dengan melakukan pemupukan yakni menggunakan pupuk kandang.

  1. Persiapan Bibit

Cara kedua yang harus Anda lakukan untuk melakukan budidaya durian musang king adalah persiapan bibit, Anda bisa memilih bibit yang sehat dengan ciri daunnya yang terlihat subur dan tidak rusak. Anda bisa memilih bibit durian yang telah cukup umur dengan ciri tingginya minimum 15 cm dan telah cukup besar batangnya sehingga bibit durian ini tidak mudah terserang hama dan penyakit.

  1. Proses Penanaman

Cara yang ketiga adalah proses penanaman, untuk melakukannya tidaklah sulit karena Anda hanya tinggal memindahkan bibit ke dalam lubang tanam. Bukalah polybag, kemudian pindahkan bibit ke dalam lubang tanam bersama dengan tanahnya, setelah itu lakukanlah pemupukan menggunakan pupuk kandang di sekitar lubang tanam agar nantinya tanaman durian bisa tumbuh dengan optimal.

 

  1. Proses Pemeliharaan

Cara yang keempat adalah proses pemeliharaan, Anda bisa memberikan pupuk secara rutin menggunakan pupuk kompos atau NPK agar tanaman bisa tumbuh dengan sehat. Selain itu Anda juga perlu untuk melakukan penyemprotan menggunakan pestisida agar tanaman durian tidak terserang hama, Anda juga perlu untuk membersihkan gulma yang tumbuh di sekitar tanaman durian.

  1. Proses Pemanenan

Cara yang kelima adalah proses pemanenan yang merupakan saat yang paling ditunggu oleh para petani durian. Pada umumnya durian musang king bisa Anda panen dalam jangka masa berkisar 4 hingga 5 tahun sejak masa penanaman apabila semuanya berjalan dengan lancar. Pohon durian musang king ini bisa tumbuh dengan ketinggian antara 3 hingga 4 meter dengan buah yang banyak.

Apabila Anda tertarik untuk bisa melakukan usaha budidaya durian musang king, maka Anda bisa mengikuti beberapa cara yang telah diulas di atas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *